Minggu, 25 April 2010

Tujuh orang tewas diterjang Tornado



BIRMINGHAM, KOMPAS.com - Tornado dengan lebar hampir 1,6 kilometer mengoyak bagian tengah Mississippi dan menewaskan tujuh orang, membuat beberapa orang lagi terperangkap di dalam rumah mereka dan merusak banyak bangunan, demikian keterangan pemerintah.

Tiga orang tewas di Choctaw County, tiga orang di Yazoo County dan satu orang di Holmes County, kata Jeff Rent, Direktur Urusan Luar di Lembaga Penanganan Keadaan Darurat Mississippi.

Ia menyatakan jumlah korban jiwa dapat bertambah. "(Tornado) itu telah mengakibatkan kerusakan besar di seluruh Kota Yazoo," kata Gubernur Mississippi Haley Harbour kepada stasiun televisi CBS.

"Ada korban jiwa, sementara sejumlah orang masih memerlukan pertolongan karena mereka terjebak di dalam bangunan. Namun itu adalah tornado yang sangat besar dan itu mengakibatkan kerusakan besar dan barangkali merenggut korban jiwa di sebelah utara dari sini," kata Barbour.

Para pejabat negara bagian juga melaporkan terputusnya pasokan listrik ke banyak daerah.





sumber :http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3950586


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More